Minggu, 11 Desember 2011

Prebiotik

Prebiotik adalah nondigestible food ingredient yang mempunyai pengaruh baik terhadap host dengan memicu aktivitas, pertumbuhan yang selektif, atau keduanya terhadap satu jenis atau lebih bakteri penghuni kolon (Salminen, 1998; Gibson, 2000; Roberfroid, 2000). Prebiotik pada umumnya adalah karbohidrat yang tidak dicerna dan tidak diserap biasanya dalam bentuk oligosaccharide (oligofructose) dan dietary fiber (inulin) (Reddy, 1998; Reddy, 1999).

Food ingredient yang diklasifikasikan sebagai prebiotik harus:
1.  Tidak dihidrolisa dan tidak diserap dibagian atas traktus gastrointestinal sehingga dapat mencapai kolon tanpa mengalami perubahan struktur dan tidak diekskresikan dalam tinja.
2. Substrat yang selektif untuk satu atau sejumlah mikroflora komensal yang menguntungkan dalam kolon, jadi memicu pertumbuhan bakteria yang aktif melakukan metabolisme
3.  Mampu merubah mikroflora kolon menjadi komposisi yang menguntungkan kesehatan (Collin, 1999; McFarlane, 1999; Roberfroid, 2000). Supaya lebih efektif kerja prebiotik fermentasi selektif adalah hal yang sangat esensial (Gibson, 1998).

Probiotik

Probiotik adalah mikroorganisme (bakteri) hidup yang dapat memberikan manfaat dengan meningkatkan keseimbangan dan fungsi fisiologis mikroflora yang terdapat dalam usus manusia (Liong 2005). Probiotik dapat memodulasi system imun, menurunkan kolesterol, meningkatkan toleransi laktosa, dan mencegah kanker.

Beberapa jenis probiotik dan manfaatnya (Reid, 2005)

Quote #5

Salah dua fungsi dari menangis / mengeluarkan air mata:
1. Air mata ternyata juga mengeluarkan hormon stres yang terdapat dalam tubuh yaitu endorphin leucine-enkaphalin dan prolactin.
2. Di dalam air mata terkandung cairan yang disebut dengan lisozom yang dapat membunuh sekitar 90-95% bakteri-bakteri.
so, jangan pelit dengan air mata kita...


Bukan kah Rosululloh shollallahu ‘alaihi wa sallam bersabda :
“Ada dua mata yang tidak akan tersentuh api neraka:
mata yang menangis karena takut kepada AllÄh. dan
mata yang begadang berjaga dalam jihad fi sabilillah”
(Sunan at Tirmidzi no.1563, berkata Abi Isa, “hadits ini hasan gharib)

Source: Aziz A.

Generasi Sehat

Kesehatan, pendidikan, dan ekonomi merupakan tiga serangkai yang sangat mempengaruhi kualitas sumberdaya manusia. Sedangkan sumber daya manusia yang sehat dan berkualitas merupakan modal utama atau investasi dalam pembangunan nasional. Islam pun telah memerintahkan agar  kita tidak meninggalkan generasi yang lemah. Dalam hal ini, anak-anak merupakan asset yang sangat berharga untuk Islam maupun negeri ini.
Dan hendaklah takut kepada Allah orang-orang yang seandainya meninggalkan dibelakang mereka anak-anak yang lemah, yang mereka khawatir terhadap (kesejahteraan) mereka. Oleh sebab itu hendaklah mereka bertakwa kepada Allah dan hendaklah mereka mengucapkan perkataan yang benar (QS An Nisaa : 9)

Sabtu, 10 Desember 2011

Osteoporosis


Apa itu osteoporosis? Menurut WHO, osteoporosis merupakan kondisi yang dikarakterisasi dengan rendahnya densitas mineral tulang dan kerusakan jaringan tulang secara mikro yang mengakibatkan peningkatan risiko patah tulang. Sedangkan menurut kamus kedokteran Dorland edisi 29, osteoporosis merupakan pengurangan massa tulang; menyebabkan fraktur setelah trauma minimal. Bahasa sederhananya, osteoporosis adalah keropos tulang.

Osteoporosis dapat ditentukan dengan mengukur densitas mineral tulang (bone mineral density-BMD). Metode yang untuk mengukur BMD menggunakan dual energi X-ray absorptiometri (DXA) yang akan memberikan nilai T yang merupakan nilai standar deviasi (SD) dari rata-rata BMD pada populasi normal usia 20 tahun saat puncak kepadatan tulang. Osteoporosis ditunjukkan dengan nilai T<-2,5. Sedangkan untuk nilai -2,5<T<-1 disebut osteopenia.

Data WHO pada tahun 2002 menunjukkan prevalensi osteoporosis di dunia menempati urutan ke-6 tertinggi dengan jumlah penderita 3 juta populasi manusia. Sedangkan prevalensi osteoporosis di Indonesia berdasarkan data Puslitbang Gizi Depkes RI pada tahun 2006 menunjukkan bahwa sebesar 41,7% penduduk di Indonesia menderita osteopenia dan sebesar 10,3% menderita osteoporosis. Menurut Perhimpunan Osteoporosis Indonesia (POI), perbandingan jumlah berdasarkan kelamin yaitu pada populasi di atas 50 tahun, penduduk pria penderita osteoporosis sebesar 28,8% dan penderita wanita sebesar 32,3%.

Selasa, 22 November 2011

Quote #4


Setiap 60 detik berlalu, tubuh kita kehilangan 300.000.000 sel.
Lantas kenapa tubuh manusia tidak juga membusuk?
Karena setiap hari, 10-50 triliun sel digantikan di dalam tubuh kita.
Bisakah kita menghitung nikmat dari Alloh hari ini saja?

Mari bersyukur, dengan menyegerakan diri memenuhi kewajiban kita...:)

Source: Aziz A.

Quotes #3


Bersin, suatu mekanisme respon tubuh terhadap bakteri, dan lebih dari itu, ketika kita bersin, kita mengeluarkan udara dari hidung dan mulut dengan kecepatan 100 mil per jam, dan itu merupakan sesuatu hal yang harus dibanggakan, lebih tepat nya kita syukuri...

Senin, 21 November 2011

Keajaiban Lebah Madu

Dan Rabbmu mewahyukan kepada lebah: Buatlah sarang-sarang di bukit-bukit, di pohon-pohon kayu, dan di tempat-tempat yang dibikin manusia (QS. An-Nahl, 16:68).
Lebah madu membuat tempat penyimpanan madu dengan bentuk heksagonal. Sebuah bentuk penyimpanan yang paling efektif dibandingkan dengan bentuk geometris lain. Lebah menggunakan bentuk yang memungkinkan mereka menyimpan madu dalam jumlah maksimal dengan menggunakan material yang paling sedikit. Para ahli matematika merasa kagum ketika mengetahui perhitungan lebah yang sangat cermat. Aspek lain yang mengagumkan adalah cara komunikasi antar lebah yang sulit untuk dipercaya. Setelah menemukan sumber makanan, lebah pemadu yang bertugas mencari bunga untuk pembuatan madu terbang lurus ke sarangnya. Ia memberitahukan kepada lebah-lebah yang lain arah sudut dan jarak sumber makanan dari sarang dengan sebuah tarian khusus. Setelah memperhatikan dengan seksama isyarat gerak dalam tarian tersebut, akhirnya lebah-lebah yang lainnya mengetahui posisi sumber makanan tersebut dan mampu menemukannya tanpa kesulitan. Lebah menggunakan cara yang sangat menarik ketika membangun sarang. Mereka memulai membangun sel-sel tempat penyimpanan madu dari sudut-sudut yang berbeda, seterusnya hingga pada akhirnya mereka bertemu di tengah. Setelah pekerjaan usai, tidak nampak adanya ketidakserasian ataupun tambal sulam pada sel-sel tersebut.


10 Kebiasaan Buruk yang Merusak Otak

Sayangi otak kita,dan ada baiknya kalau kita kembali menelaah kebiasaan-kebiasaan kecil yang terkadang kita anggap remeh namun berdampak negatif pada otak kita. 


Kebiasaan-kebiasaan tersebut adalah:

1. Tidak Mau Sarapan 
Banyak orang yang menyepelekan sarapan. Padahal tidak mengkonsumsi apapun di pagi hari menyebabkan turunnya kadar gula dalam darah. Hal ini berakibat pada kurangnya masukan nutrisi pada otak yang akhirnya berakhir pada kemunduran otak. Sarapan yang terbaik di pagi hari bukanlah makanan berat seperti nasi goreng spesial, tetapi cukup air putih dan segelas jus buah segar. Ringkas dan berguna untuk tubuh! 

2. Kebanyakan Makan. 
Terlalu banyak makan mengeraskan pembuluh otak yang biasanya menuntun orang pada menurunnya kekuatan mental. Jadi makanlah dalam porsi yang normal. Biasakan menahan diri dengan cara berhenti makan sebelum kekenyangan. 

Quote #2


Dalam Shahih Ibnu Abi Hatim dari Abu Hurairah radhiyallahu 'anhu, ia berkata, Rasulullah salallahu 'alaihi wa salam bersabda, "Apabila seorang wanita mengerjakan sholat lima waktunya, mengerjakan puasa di bulan Ramadhan, menjaga kemaluannya dan menaati suaminya, maka ia akan masuk surga dari pintu mana saja yang ia inginkan."

(HR Ibnu Abi Hatim dishahihkan oleh imam Al Albani rahimahullah dalam Shahih Al Jami’ Ash Shaghir no 660)

Golden Age


Golden age anak berlngsung saat usia 0-3 thn. Pada masa ini, stimulasi otak mutlak diperlukan untuk membantu perkembangan otak anak. Stimulasi otak akan menjadikan sel-sel otak berkembang dengan maksimal. Dan pada ujungnya akan meningkatkan kemampuan pengetahuan anak dalam mengembangkan aktivitas berpikir mengenai segala seuatu yang diserap melalui panca indra. Agar lebih optimal, kita bisa membantunya dengan memberikan stimulasi tambahan. Tentu yang sesuai dengan tahapan perkembangan sesuai usia anak. Misalnya pada usia 0-3 bulan, kita bisa memberikan stimulasi yang mengutamakan rasa aman, nyaman, dan menyenangkan seperti memeluk, menggendong, menatap bayi, mengajak senyum dan bicara.

Quote #1

Kesehatan bukan segalanya, tetapi tanpa kesehatan segalanya tiada artinya.

SHAMPO 2 in 1

Banyak iklan produk shampo yang dijual di pasaran, yang menawarkan keunggulan maisng-masing. Ada yang menawarkan keunggulan dari produk shampo 2 in 1. Shampoo 2 in 1 ini dikatakan dalam iklan lebih baik daripada shampo biasa. Apakah pernyataan tersebut benar adanya?
Memang, dari segi kepraktisan, shampo 2 in 1 lebih hemat dari segi waktu maupun biaya daripada shampo biasa. Kita bisa mendapatkan shampo sekaligus konditioner dalam satu botol, sehingga penggunaan pun lebih praktis. Jika menggunakan shampo biasa, jika ingin menggunakan konditioner maka pemakaian konditioner dilakukan setelah membilas rambut dari busa shampo. Oleh karena itu memakai shampo 2 in 1 yang berisi shampo sekaligus konditioner ini jauh lebih hemat dari segi waktu dan biaya. Tapi, apakah itu juga akan menghasilkan hasil yang lebih baik pada rambut?
Shampo dan konditioner memiliki fungsi dan komposisi yang berbeda. Shampo bertujuan untuk membersihkan rambut dan kulit kepala dari kotoran dan minyak. Sedangkan fungsi dari konditioner adalah untuk melembabkan rambut dan membuat rambut tampak lebih halus dan mudah diatur. Oleh karena itu, setelah memakai shampo, dianjurkan untuk memakai konditioner agar rambut tidak terkesan kering berlebihan akibat shampo.

Cerdas dan Sholeh Sejak dalam Kandungan

Memiliki anak yang cerdas dan sholeh pasti merupakan dambaan setiap orang tua. Harapan itu bukanlah suatu yang mustahil apabila dipersiapkan sejak dini. Bukan berarti harus menunggu punya anak terlebih dahulu untuk mempersiapkan semua itu, tetapi bisa dipersiapkan sejak anak masih di dalam kandungan, ataupun bahkan sejak orang tua belum menikah pun juga sudah bisa mempersiapkan.
Siapa yang tidak bangga apabila memiliki anak yang berprestasi di sekolah? Siapa yang tidak bangga apabila anak-anaknya memiliki bakat dan karya yang bermanfaat? Siapa yang tidak merasa bahagia memiliki anak-anak yang sholeh? Siapa pun itu, bagaimana pun kondisi sosial dan ekonomi seseorang, pasti menginginkan anak-anaknya pintar, sukses, dan berakhlak baik.

Memiliki anak yang cerdas dan pintar bukanlah suatu hal yang gampang. Bagaimana memilihkan sekolah yang terbaik untuknya, menjaga makanan yang masuk ke dalam perutnya, mengontrol jam belajar dan rutinitas sehari-harinya, memberi les tambahan seperti les bahasa di luar jam sekolahnya, dll. Setiap orang tua berusaha memberikan yang terbaik sesuai kemampuan masing-masing. Namun, tahukah kita, sebenarnya pendidikan anak bisa dimulai sejak anak dalam kandungan? Tentu saja bukan seperti orang dewasa dengan mengajari membaca atau berhitung kepada si janin. Tapi bayi di dalam kandungan dapat mendengar bunyi-bunyi tertentu sambil mengalami sensasi tertentu.

Limbah Kulit Pisang Sebagai Sumber Alternatif Bahan Tepung

Siapa yang tak mengenal pisang? Buah ini tentu saja sangat mudah kita temui karena pisang merupakan salah satu jenis buah-buahan tropis yang banyak dihasilkan di Indonesia. Rasa nya enak dan murah ini membuat pisang menjadi buah-buahan yang sering dikonsumsi oleh masyarakat. Namun, pemanfaatan buah pisang masih terbatas pada daging buahnya saja, dengan konsumsi langsung ataupun diolah lebih dahulu. Konsumsi buah pisang ini akan menyisakan kulitnya. Kulit pisang yang terbuang ini merupakan limbah organik yang masih banyak mengandung karbohidrat dan nutrisi lain. Semakin tinggi tingkat konsumsi buah pisang, maka semakin tinggi pula limbah kulit pisang yang dihasilkan. Kulit pisang ini akan menjadi limbah yang biasanya tidak dimanfaatkan. Salah satu upaya untuk memanfaatkan limbah kulit pisang adalah menggunakannya untuk diolah menjadi sumber makanan yang lain, yaitu tepung. Dari tepung ini bisa diolah menjadi roti, mie atau pun makanan lain yang berbahan dasar tepung.

Buah pisang maupun kulitnya banyak mengandung karbohidrat. Karbohidrat kulit pisang berbentuk pati, serat kasar dan gula reduksi yang relatif cukup tinggi. Selain itu, kulit pisang juga mengandung vitamin C, vitamin B, kalsium, protein, dan juga lemak yang cukup. Hasil analisis kimia menunjukkan bahwa komposisi kulit pisang banyak mengandung air yaitu 68,90% dan karbohidrat sebesar 18,50%. Karena kulit pisang mengandung zat pati maka kulit pisang dapat diolah menjadi tepung. Tepung ini dapat menggantikan atau mengurangi jumlah tepung yang biasa dipakai dalam bahan pembuatan roti ataupun mie.
Sebenarnya semua jenis kulit pisang dapat dibuat menjadi tepung pisang. Namun, kulit pisang yang lebih dipilih untuk diolah adalah kulit pisang raja karena mengandung kalsium yang relatif lebih tinggi dan juga memiliki kulit yang lebih tebal dari kulit pisang lain. Sehingga memiliki potensi pati yang cukup besar untuk diolah menjadi substituen tepung terigu. Selama ini, bahan utama roti dan mie adalah tepung terigu dari gandum yang masih impor.

Obat Segala Macam Penyakit

Masih adakah yang berpikir bahwa ada penyakit yang tidak ada obatnya? Habbatussauda (temu ireng, Nigella sativa) dipandang mampu mengobati segala macam penyakit. Hal tersebut didasarkan pada sumber baik dari hadits shahih maupun berdasarkan penelitian-penelitian ilmiah yang sudah dilakukan oleh banyak ilmuwan bidang kedokteran di berbagai macam negara sejak dahulu hingga saat ini. Hadits shahih yang dijadikan dasar penggunaan habatussauda adalah sebagai berikut, Dari Khalid bin Sa’ad, dia berkata: ”Suatu ketika aku keluar bersama Ghalib bin Abjar. Ditengah perjalanan dia jatuh sakit. Sesampainya kami di Madinah, Ghalib tetap sakit. Ketika Ibnu Abu Atiq menjenguknya, dia menyarankan pada kami: ”Carilah habbatussauda, ambil sebanyak lima sampai tujuh biji, lalu tumbuklah sampai menjadi lembut. Setelah diberi sedikit minyak, teteskanlah pada bagian hidung dan bagian-bagian tubuh yang lain. Soalnya Aisyah ra. pernah bercerita kepadaku bahwa ia mendengar Nabi SAW pernah bersabda: ”Sesungguhnya habbatussauda ini merupakan penyembuh dari segala macam penyakit, kecuali As-sam”. Saat aku tanyakan, kata Aisyah, “Apa itu As-sam?”, Rasulullah menjawab, “As-sam ialah kematian”. Jadi adakah yang masih meragukan bahwa ada banyak penyakit yang tidak terobati?


Habbatussauda atau biasa dikenal temu ireng ini memiliki banyak komponen yang sangat bermanfaat bagi tubuh. Mari kita berkenalan lebih dalam dengan habbatussauda ini.

Kerajaan : Plantae
Divisi : Magnoliophyta
Kelas : Magnoliopsida
Ordo : Ranunculales
Famili : Ranunculaceae
Genus : Nigella
Spesies : Nigella sativa Linn.

Air Ajaib Kehidupan

Apakah makanan atau minuman terbaik yang ada di dunia ini? Madukah? Susu? Vitamin? Atau apa? mungkin di antara kita masih ada yang belum menyadari bahwa makanan terbaik yang ada di dunia ini adalah Air Susu Ibu (ASI). Makanan inilah yang menjadi makanan utama dan terbaik sewaktu kita masih bayi, dimana ASI ini yang akan membentuk system kekebalan pertama hidup kita, pembentuk organ dan kecerdasan kita. ASI adalah awal mula sumber energi kehidupan kita. Karena masih banyaknya orang tua yang belum menyadari betapa berharganya ASI bagi bayi mereka, masih ada pula orang tua yang menganggap sepele urusan ini dan membiarkan bayi mereka tidak mendapatkan ASI secara eksklusif. ASI eksklusif adalah pemberian ASI tanpa bahan makanan tambahan yang lain selama enam bulan kemudian dilanjutkan permberian ASI selama dua tahun.




Bagaimana mungkin kita masih menganggap bahwa ASI merupakan hal yang sepele? Sedangkan Allah telah mengaturnya sejak dahulu kala sebelum manusia mengenal perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Dan kini ternyata, hasil penelitian manusia pada abad ini ekivalen dengan perintah Allah pada surat Al Baqarah [(2):233] yang artinya:

“Para ibu hendaklah menyusukan anak-anaknya selama dua tahun penuh, yaitu bagi yang ingin menyempurnakan penyusuan………”


Allah menyuruh sesuatu kepada ummat-Nya bukanlah tanpa alasan. Terbukti, ternyata apa yang difirmankan itu sesuai dengan ilmu pengetahuan kesehatan saat ini. Allah memfirmankan agar para ibu menyusui bayi mereka sampai dua tahun adalah untuk menyempurnakan perkembangan otak bayi bagi yang ingin menyempurnakan pemberian ASI nya. Bayi sampai pada usia dua tahun tersebut perkembangan otaknya telah hampir sempurna, sudah mencapai 95%. Hanya 5% lagi sisa pertumbuhan otak manusia di atas dua tahun. Selain itu, dua tahun cukup untuk menjarangkan anak, sebagai jarak umur antara anak yang satu dengan yang lain.

Makanan Gorengan Pemicu Kanker

Menyantap gorengan seperti tempe goreng, kentang goreng, maupun kripik-kripik seperti kripik kentang, kripik singkong dan lain sebagainya memang nikmat. Rasanya yang gurih, renyah dan harga relatif murah, membuat banyak orang menyukai mengkonsumsi gorengan.
Namun, konsumsi gorengan harus mulai kita kurangi saat ini. Karena di balik rasa gorengan yang gurih dan enak tersebut ternyata tersimpan resiko yang besar. Gorengan ternyata bukan hanya meningkatkan kadar kolesterol darah serta menyebabkan terjadinya peningkatan risiko terkena stroke dan penyakit jantung koroner. Namun, gorengan ternyata juga menghasilkan akrilamida yang dapat memicu timbulnya kanker. Akrilamida merupakan salah satu senyawa kimia berbahaya yang kini diduga mempunyai potensi sebagai pemicu kanker.

Makanan-makanan yang mengandung karbohidrat atau lemak atau pun protein bila diproses pada suhu tinggi akan menghasilkan akrilamida. Proses penggorengan ini terjadi pada minyak goreng yang sangat panas. Karena suhu yang sangat tinggi ini, maka air yang terkandung dalam makanan akan menguap bersama asap. Asap ini juga akan membuat batuk-batuk dan mata pedih.
Sedangkan bahan pangan seperti kentang, tempe, singkong, dll yang tidak mengalami proses penggorengan atau pemanggangan ternyata hanya mengandung senyawa akrilamida dalam jumlah yang amat sedikit, sehingga lebih aman untuk dikonsumsi. Bahan pangan mentah dan makanan yang dikukus atau rebus juga tidak ditemukan akrilamida sehingga aman dikonsumsi.